LPM Gelar Pisah Sambut

Lhokseumawe – Senin, 13 Januari 2020, Lembaga Penjaminan Mutu IAIN Lhokseumawe menggelar acara pisah sambut dua jabatan sekaligus, yakni Kasubbag dan Kepala Pusat Audit dan Pengendalian Mutu. Posisi Kasubbag yang semula diduduki oleh Ibu Yuliana Restiviani, M.Kom diestafetkan kepada Bapak Hanif, M.Si. Sementara jabatan Kepala Pusat Audit dan Pengendalian Mutu yang semula dijabat oleh ibu Rosimanidar, M.Si digantikan oleh Ibu Lisa, M. Pd. Pembawa acara, Nurul Khansa Fauziyah, M.Si, mengutarakan alasan dibalik pergantian dua pejabat LPM ini karena Ibu Rosimanidar tengah menjalankan Tugas Belajar jenjang S3 di kota Malang, sedangkan Ibu Yuliana sedang melanjutkan Tugas Belajar S3 di UINSU Medan. Keduanya adalah penerima beasiswa MORA periode tahun 2019/2020.

Acara yang digelar secara sederhana di ruang LPM IAIN Lhokseumawe, selain oleh para Pejabat di LPM, yakni Dr. Al Husaini M.Daud, MA. (Ketua), Dr. Jumat Barus, MS (Sekretaris), Dr. Nurlaila, M.Pd. (Kapus Pengembangan Standar Mutu Akademik), Nurul Fadhillah, M.Hum., dan Nurul Khansa, M.Si. (Staf), juga dihadiri oleh beberapa pejabat tinggi kampus, diantaranya Wakil Rektor 1, Syahrizal, Ph.D., Wakil Rektor 2, Dr. Darmadi, M.Si., Wakil Rektor III, Dr. Nazar, M.Hum, Kepala Biro AUAK, Drs. Jakfar Yakub, Kasubbag Akademik, Direktur Pascasarjana, dan Direktur Ma’had IAIN Lhokseumawe, dan beberapa dosen dan pegawai lain.

Prosesi penandatanganan berita acara serah-terima jabatan disaksikan oleh Ketua LPM, bapak Al Husaini M, Daud. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa pada tahun 2019, pada satu sisi LPM merasa bangga karena 2 orang timnya berhasil meraih beasiswa 5000 Doktor untuk mengikuti Studi S3, namun di sisi lain, LPM merasa kehilangan karena dua orang timnya dalam waktu yang sama harus meninggalkan LPM, dan hal ini menjadi beban yang berat bagi LPM, paparnya. Namun demikian, beliau mengucapkan terima kasih kepada keduanya atas dedikasinya yang luar biasa selama ini, dan mengharapkan kepada keduanya (Ibu Rosimanidar dan Ibu Yuliana Restiviani) untuk bisa berbagi ilmu kepada para pengganti mereka (Ibu Lisa dan Bapak Hanif) sehingga estafet ilmu dan teknis pelaksanaan tugas tidak terputus. Selanjutnya, beliau juga berpesan kepada mereka yang melepaskan jabatan mereka masih mau membantu LPM apabila dibutuhkan, dan senantiasa menjadi bagian dari keluarga LPM IAIN Lhokseumawe. Selanjutnya, kepada pejabat baru yang masuk ke dalam Tim LPM beliau berpesan untuk bisa melanjutkan tugas-tugas di LPM dengan cara yang lebih baik dari para pendahulunya, sehingga tugas-tugas di LPM bisa terlaksana dengan baik, dan semoga dengan hadirnya kedua pejabat baru tersebut, bisa mendorong IAIN lebih maju ke depannya.

Usai acara pelaksanaan serah terima jabatan tersebut, para tamu undangan dipersilakan menikmati hidangan makan siang yang tersedia.